JAKARTA, KOMPAS.com - Rusmin Lawin, Wakil Sekretaris Jenderal DPP REI Pusat dan Ketua Kehormatan DPD REI Sumatera Utara dikukuhkan menjadi Sekretaris Jendral FIABCI Asia Pasifik 2012-2014 menggantikan Kumar Tharmalingam dari Malaysia.
Penetapan Rusmin Lawin menjadi Sekjen FIABCI yang baru ini dilakukan di The 14th FIABCI (International Real Estate Federation Asia Pacific) Regional Secretariat Summit di Darwin, Australia, 21-23 Maret 2012 lalu. Kongres tahunan itu dipadukan dengan event bergengsi the Real Estate Institution of Australia (REIA) Awards Night 2012 di Hotel Crowne Plaza.
FIABCI (International Real Estate Federation) Asia Pacific Summit pernah diselenggarakan di Kuala Lumpur and Selangor (Malaysia), Pattaya (Thailand), Manila (Filipina), Jakarta, Makassar, Medan, Batam (Indonesia), Ho Chi Minh City (Vietnam), Singapura yang diikuti oleh para anggota dan pengusaha dari berbagai profesi dari industri realestate dari kawasan Asia Pasifik.
"FIABCI Asia Pacific Summit kali ini menjadi menarik mengingat isu bubble property market yang menerpa industri ini," ungkap Rusmin Lawin dalam surat elektroniknya kepada Kompas, Kamis (29/3/2012).
Dalam pertemuan tersebut dibahas langkah dan strategi bagaimana memacu pertumbuhan industri real estate di kawasan ini selain juga akan membahas langkah-langkah antisipasi untuk mencegah property bubble dunia mengingat Asia Pasifik merupakan kawasan investasi real estate yang paling diminati saat ini setelah Eropa dan Amerika Serikat mengalami krisis ekonomi dan keuangan yang berkepanjangan.
Rusmin Lawin mengungkapkan, berdasarkan laporan terbaru yang dilansir Lembaga Riset dunia, DTZ, kawasan Asia Pasifik tetap memimpin dalam penyerapan investasi untuk real estate komersial dengan prediksi peningkatan modal yang masuk sebesar 33 persen yang berasal dari luar kawasan tersebut, menurut riset DTZ yang bertajuk The Great Wall Money.
"Laporan ini menunjukkan betapa strategisnya peran negara Asia Pasifik sebagai lokomotif pertumbuhan ekonomi dunia. Untuk itu organisasi penting seperti FIABCI Asia Pasifik hendaknya bisa kita manfaatkan untuk menggaet investor international agar bisa mengembangkan bisnisnya di Indonesia khususnya di bidang real estate," tambah Rusmin.
FIABCI Asia Pacific Regional Secretariat yang berpusat di Kuala Lumpur, Malaysia adalah Sekretariat yang dibentuk pada tahun 1993 khusus untuk melayani kepentingan para anggotanya di kawasan ini dengan Board Chairman dan Sekretaris Jendral pertama Dato’ Alan Tong dan Kumar Tharmalingam.
FIABCI Dunia didirikan pada tahun 1945 di Paris dan merupakan Asosiasi Real Estate dunia terbesar yang terdiri dari gabungan 120 asosiasi berbagai industri di bidang real estate dunia yang memiliki perwakilan di 66 negara termasuk di Indonesia dan FIABCI Dunia sendiri merupakan satu-satunya Asosiasi Real Estate yang ditunjuk sebagai Consultative Group oleh PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) dan mempunyai perwakilan tetap.
No comments:
Post a Comment